SELAMAT DATANG DI BLOGSPOT UPT PUSKESMAS CIPANAS KABUPATEN GARUT UPT PUSKESMAS CIPANAS GARUT: 2019

13 Agustus 2019

Puskesmas Cipanas Garut Gencar Sosialisasi Penanganan Penularan Covid-19 - https://www.gosipgarut.id/

 Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Cipanas yang berlokasi di pusat objek wisata air panas Cipanas, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, semakin gencar melakukan sosialisasi penanganan penularan Covid-19 ke berbagai kalangan.

“Kemarin kita sosialisasi ke pengelola hotel dan penginapan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan di masa adaptasi kebiasaan baru ini. Juga ada surat edaran dari Pak Bupati, yang ditindaklanjuti surat edaran dari Dinas Kesehatan, bahwa tempat tempat pelayanan umum, apalagi hotel dan penginapan tempat berkunjungnya orang dari berbagai daerah, harus tes swab masiv,” kata Kepala puskesmas Cipanas, Hj. Husnul Khotimah, S.ST, Rabu (12/08/2020).

Ia menuturkan, kesadaran masyarakat akan protokol kesehatan mulai tumbuh terutama di lingkungan hotel dan penginapan, termasuk dengan swab tes. Hal ini berkat sosialisasi yang terus menerus, padahal sebelumnya mendengar rapid tes saja masyarakat takut. Apalagi swab tes.

“Alhamdulillah berkat sosialisasi yang kita lakukan, masyarakat mulai mengerti. Dan setelah sosialisasi, kita ada kesepakatan dengan hotel dan penginapan yang ada di sini untuk melaksanakan swab tes masiv kepada semua yang terlibat di hotel dan penginapan. Kesepakatan ini akan kami konsultasikan ke Dinas Kesehatan, apakah diizinkan atau tidak,” ujar Husnul.

Ia menjelaskan, dari 51 hotel dan penginapan, pada sosialisasi pertama hadir 27 perwakilan hotel dan penginapan, dengan jumlah personal diperkirakan 600 orang yang akan diajukan untuk swab tes secara bertahap.

Kaitan dengan akan dilaksanakannya belajar tatap muka, kata Husnul, Puskesmas akan melaksanakan sosialisasi ke semua sekolah yang ada di wilayah kerja Puskesmas Cipanas yang tersebar di empat desa, mulai tingkat PUD sampai SMA/SMK.

“Alhamdulillah ada sekolah yang memfasilitasi untuk tempat sosialisasi ini di sekolah Almasduki,” terangnya.

Kegiatan lainnya yang dilaksanakan di samping kegiatan rutin pelayanan kesehatan, Puskesmas yang memiliki moto Rampak (ramah, nyaman, sopan, dan kekeluargaan) itu, juga melaksanakan penimbangan balita, dengan menimbang berat dan pengukuran tinggi badan sebagai antisipasi atau skrining stunting.

Kepala Puskesmas yang baru satu tahun lebih bertugas di Cipanas itu menambahkan, masih ada tambahan tugas lainnya di masa pandemi Covid-19 ini, yaitu permintaan deteksi awal sebagai bagian dari protokol kesehatan, apabila di hotel diselenggarakan acara yang melibatkan banyak orang.

“Ya, kita sekarang ini sering diminta melaksanakan skrining awal sebagai bagian dari pelaksanaan protokol kesehatan yang ditujukan kepada peserta. Seperti pengukuran suhu tubuh, memeriksa apabila ada peserta yang mengalami flu, batuk dan lainnya. Kalau memang peserta ini ada gejala sakit, kita obati dulu, sebelum dipulangkan oleh panitia acara,” ujar Husnul.

Ia juga sempat curhat, soal kondisi Puskesmasnya yang masih belum banyak dikenal masyarakat di wilayah kerjanya, meski pusat kesehatan masyarakat itu sudah berdiri 19 tahun. Husnul berencana untuk mengubah tampilan depan kantornya supaya lebih terlihat sebagai Puskesmas. Ia juga berharap Puskemasnya itu dilengkapi dengan tempat rawat inap.

“Hotel dan penginapan di sini meminta supaya Puskesmas ini ada tempat rawat inapnya,” kata dia. (Yuyus)

copyright : https://www.gosipgarut.id/read/2020-15708/puskesmas-cipanas-garut-gencar-sosialisasi-penanganan-penularan-covid-19.html